(detiknews.com) - Jakarta - Leg final pertama AFF Suzuki Cup 2010 antara Indonesia versus Malaysia bertepatan dengan peringatan bencana tsunami Aceh tanggal 26 Desember, tepat 6 tahun silam. Firman Utina Cs diminta untuk mengenang ratusan korban dengan mengenakan pita hitam saat berlaga di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
"Menghormati ratusan ribu saudara-saudara kita di Aceh yang menjadi korban Tsunami 26 Desember 2004, disarankan Timnas memasang pita hitam di lengan kostum," kata Staf Khusus Kepresidenan Bidang Bencana Alam, Andi Arief dalam akun twitternya Andiariefnews, Selasa (21/12/2010) malam.
Andi mengatakan, tsunami Aceh merupakan salah satu bencana terbesar di dunia. Duka dan kepedihan yang ditinggalkan masih terasa hingga saat ini.
"Hening cipta sebelum pertandingan, harus!" tulis Andi.
Tak hanya pada leg final pertama, pasukan Alfred Riedl juga diminta untuk tetap mengenakan pita hitam pada leg final kedua yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta 29 Desember nanti. Sebab, berdekatan dengan wafatnya mantan Presiden Abdurrahman Wahid pada tanggal 30 Desember 2009.
"Dan, pertandingan kedua di Senayan nanti tanggal 29 Desember, pita hitam dan hening cipta untuk Bapak Pluralisme GUS DUR, Presiden ke IV kita," tandasnya.
(ape/nvc)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar