Jakarta (addakwah.com) - Setelah dana aspirasi dan dana pembangunan desa, kini kembali DPR kembali mengusulkan dana untuk rumah aspirasi. Anggota DPR diminta tak rewel dengan mengajukan permintaan ini itu.
"Soal rumah aspirasi ini, kepada anggota DPR saya minta jangan terlalu rewel meminta ini dan itu," kata Ruhut Sitompul di Gedung DPR, Jl Gatot Subroto, Senayan, Jakarta, Senin (2/8/2010).
Anggota FPD ini menegaskan, dibanding terus mengusulkan pengadaan fasilitas tambahan, akan lebih baik bila para wakil rakyat membuat fasilitas untuk kesejahteraan rakyat. Terlebih proposal rumah aspirasi menggunakan uang rakyat yang nilainya cukup fantastis, yaitu Rp 122 milyar.
"Masih banyak rakyat yang butuh," tegas dia.
(lia/lh)(detiknews.com)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar